-->

APA YANG BISA DIHARAPKAN DARI RAHMAT ALLAH TA'ALA

Post a Comment

⏰ *❀TANBIHUL❀ ❀GHOFILIN❀*⏰
=============================
*Karya Syekh Abu Laits As Samarqandi*
Diterjemahkan oleh :
Drs. H. Muslich Shabir, MA
=============================
*الى حضرة الشيخ أبو الليث نصر بن محمد السمرقندي... {الفاتحة}*
*_Aku berniat tholabul ilmi karena Alloh swt_*
📼📼📼📼📼📼📼📼📼📼📼

﷽ صلى الله  على سيدنا ومولانا محمد وعلى اله وصحبه وسلم الحمد لله حمدا يوافي نعمه ويكافيء مزيده ....
_______ *Pembahasan :* (ke-87) _______

[Masih] *APA YANG BISA DIHARAPKAN DARI RAHMAT ALLAH TA'ALA*

Al-Faqih berkata : Muhammad bin Al-Fadl menceritakan kepada kami, Muhammad bin Huzaimah menceritakan kepada kami, Muhammad bin Al-Azhari menceritakan kepada kami dari Ya'la bin Ubaid dari Isma'il bin Abu Khalid dari Umar dari Abdur Rahman dari Abdullah bin Mas'ud ra., di mana ia berkata : "Ada tiga macam hal yang saya berani bersumpah atasnya, dan yang keempatnya saya berani bersumpah bila saya memang benar. Pertama, Allah tidak akan memelihara seseorang di dunia, kemudian diserahkan kepada yang lain-Nya nanti pada hari kiamat. Kedua, Allah tidak akan menyamakan orang yang mempunyai andil dalam Islam dengan orang tidak mempunyai andil. Ketiga, tidak ada seseorang yang mencintai sesuatu kaum, melainkan nanti pada hari kiamat ia bersama mereka. Sedangkan yang keempat, yaitu Allah tidak akan menutup dosa seseorang sewaktu di dunia, melainkan Dia akan menutupinya nanti di akhirat."

Al-Faqih berkata : Ibnul Fadl menceritakan kepada kami, Muhammad menceritakan kepada kami dengan sanadnya dari Mu'awiyah bin Qurrah, di mana ia berkata : Ibnu Mas'ud ra. berkata : Ada empat ayat di dalam surat An-Nisa' yang bagi kaum muslimin lebih baik daripada dunia beserta isinya. Empat ayat dimaksud, adalah :

1.
إِنَّ ٱللَّهَ لَا يَغۡفِرُ أَن يُشۡرَكَ بِهِۦ وَيَغۡفِرُ مَا دُونَ ذَٰلِكَ لِمَن يَشَآءُۚ وَمَن يُشۡرِكۡ بِٱللَّهِ فَقَدِ ٱفۡتَرَىٰٓ إِثۡمًا عَظِيمًا

Sesungguhnya Allah tidak akan mengampuni (dosa) karena mempersekutukan-Nya (syirik), dan Dia mengampuni apa (dosa) yang selain (syirik) itu bagi siapa yang Dia kehendaki. Barangsiapa mempersekutukan Allah, maka sungguh, dia telah berbuat dosa yang besar.
-Surat An-Nisa', Ayat 48

2.
وَلَوۡ أَنَّهُمۡ إِذ ظَّلَمُوٓاْ أَنفُسَهُمۡ جَآءُوكَ فَٱسۡتَغۡفَرُواْ ٱللَّهَ وَٱسۡتَغۡفَرَ لَهُمُ ٱلرَّسُولُ لَوَجَدُواْ ٱللَّهَ تَوَّابٗا رَّحِيمٗا

Dan sungguh, sekiranya mereka setelah menzhalimi dirinya datang kepadamu (Muhammad), lalu memohon ampunan kepada Allah, dan Rasul pun memohonkan ampunan untuk mereka, niscaya mereka mendapati Allah Maha Penerima tobat, Maha Penyayang.
-Surat An-Nisa', Ayat 64

3.
إِن تَجۡتَنِبُواْ كَبَآئِرَ مَا تُنۡهَوۡنَ عَنۡهُ نُكَفِّرۡ عَنكُمۡ سَيِّـَٔاتِكُمۡ وَنُدۡخِلۡكُم مُّدۡخَلٗا كَرِيمٗا

Jika kamu menjauhi dosa-dosa besar di antara dosa-dosa yang dilarang mengerjakannya, niscaya Kami hapus kesalahan-kesalahanmu dan akan Kami masukkan kamu ke tempat yang mulia (surga).
-Surat An-Nisa', Ayat 31

4.
وَمَن يَعۡمَلۡ سُوٓءًا أَوۡ يَظۡلِمۡ نَفۡسَهُۥ ثُمَّ يَسۡتَغۡفِرِ ٱللَّهَ يَجِدِ ٱللَّهَ غَفُورٗا رَّحِيمٗا

Dan barangsiapa berbuat kejahatan dan menganiaya dirinya, kemudian dia memohon ampunan kepada Allah, niscaya dia akan mendapatkan Allah Maha Pengampun, Maha Penyayang.
-Surat An-Nisa', Ayat 110

📼📼📼📼📼📼📼📼📼📼📼
*Wallohu a'lam bishshowaab...*
÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷
۩ﷺ۩ اَللّٰهُمَّ اِنَّا نَسْاَلُكَ الْبَرْكَۃَ وَالسَّلَامَۃَ لِبِلَادِ اِنْدُوْنِيْسِيَا ...۩ﷺ۩ *{الفاتحة}*
سُبْحَانَكَ اللَّهُمَّ وَبِحَمْدِكَ أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلهَ إِلاَّ أَنْتَ أَسْتَغْفِرُكَ وَأَتُوْبُ إِلَيْكَ
÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷÷
⏸ *Bersambung besok* 🔜

Ibnu Abdillah
Saya Seorang yang yang minim Ilmu, jadi apa pun kesalahan saya, saya minta maaf. Dan apapun keluhan, pesan, kritikan silahkan ...

Related Posts

There is no other posts in this category.

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter